Rabu, 09 Juni 2021

Aplikasi Jual Beli Mobil Terbaik di Android dan iPhone

Penjualan produk otomotif, khususnya kendaraan, tampaknya memeng pesat di Indonesia. Potensinya terus menanjak. Meski menyebabkan kemacetan – karena jumlah mobil tidak setara dengan jumlah penambahan jalan- namun kebutuhan mobil memang tidak dapat ditahan.

Boleh jadi ini juga disebabkan kenaikan pendapatan masyarakat, pilihan mobil yang kian terjangkau, dan kualitas trensportasi umum yang belum memadai. Tak heran bila promosi juga semakin gencar dilakukan oleh para produsen kendaraan tarmasuk lewat aplikasi-aplikasi mobile.

Ya, banyak produsen otomotif membuat promosi lewat aplikasi mobile agar pengguna otomotif atau orang-orang yang tertarik untuk membeli kendaraan dapat mendapatkan informasi mengenai produk dan layanan (semisal purna jual atau bengkel) langsung dari genggaman.

Inilah beberapa aplikasi yang Selular temukan di Google Play Store untuk pengguna Android. Siapa tahu, Anda yang bersiap-siap mengincar kendaraan idaman membutuhkannya.

Aplikasi Jual Beli Mobil Terbaik


Carmudi

Aplikasi mobile Carmudi sudah tersedia di beberapa negara termasuk Afrika, Asia, Timur Tengah, dan Amerika Latin, Bangladesh, Myanmar, Indonesia, dan Filipina. Carmudi adalah salah satu brand global milik Rocket Internet. Pertama kali mengakses layanan ini, Anda bakal disediakan opsi untuk memilih lokasi Anda tinggal.

Menyediakan fitur yang sama dengan situsnya, aplikasi Carmudi memberi pilihan pencarian kendaraan berdasarkan harga, merk, tahun keluaran, region, kondisi (bekas atau baru), transmisi, jenis bahan bakar, warna, hingga penjual. Calon pembeli bisa langsung berinteraksi dengan penjual melalui email atau telepon.

Untuk memaksimalkan aplikasi ini terbilang mudah. Setelah menggunduh, konsumen bisa langsung melakukan aktivitas tanpa perlu melakukan registrasi dan mengisi form seperti aplikasi lain. Jenis kendaraan yang disediakan oleh Carmudi antara lain mobil, motor, dan truk.

Sementara itu, untuk menjual mobil di aplikasi iOS milik Carmudi juga cukup mudah. Pihak Carmudi mengklaim, dalam tempo kurang dari 2 menit, penjual bisa langsung mengiklankan kendaraannya, di aplikasi yang juga terkoneksi dengan situsnya.

Setelah mengunduh tinggal klik “Jual sekarang” di layar paling bawah. Setelah itu isi data mulai dari merek, model, tahun, transmisi hingga harga.

Langkah kedua masukkan foto kendaraan yang akan dijual, di aplikasi ini minimal 4 foto kendaraan dari berbagai sisi harus diunggah. Langkah ketiga isi keterangan diri penjual, mulai dari email sampai nomor telepon. Sebelum diterbitkan, jangan lupa cek iklan terlebih dahulu, selanjutkan tinggal klik “Terbitkan” yang terletak di kanan atas layar.

Mengutamakan kendaraan bekas, per Februari 2016 tersedia sekitar 13 ribu motor dan 22 ribu mobil. Untuk kendaraan baru, ada 2.258 motor dan 3.493 mobil. Untuk truk, sejumlah 366 truk bekas dan 59 truk baru. Aplikasi Carmudi dengan bahasa Indonesia sudah bisa diunduh di Google Play Store dan iTunes.

Mobil123

Dalam rangka memenuhi kebutuhan dan memudahkan para pencari mobil, di penghujung tahun 2015, mobil123.com meluncurkan aplikasi Android untuk konsumen. Aplikasi ini dapat membantu para pelanggan untuk menemukan mobil-mobil impian, baik baru maupun bekas, dalam genggaman mereka.

Di aplikasi mobil123.com menyajikan fitur-fitur berupa pencarian “Mobil dijual”, “Mobil murah”, “Bandingkan”, serta “Kalkulator pinjaman”. Pengguna pun bisa menyimpan atau ‘bookmark’ mobil-mobil impian mereka.

Di dalam fitur “Mobil dijual”, mobil123.com menyediakan lebih dari 100 ribu iklan mobil berkualitas dari para penjual. Lalu, pengguna atau pencari mobil bisa dengan mudah membandingkan mobil-mobil pilihan secara berdampingan via fitur “Bandingkan”. “Mobil Murah”, bagian ini memuat daftar mobil yang dianggap value for money, mobil yang berharga Rp100 juta ke bawah. Di aplikasi ini, setiap daftar menampilkan secara jelas gambar dan sedikit deskripsi. Lalu di samping foto langsung terpampang tombol telepon yang memudahkan orang untuk langsung bernegosiasi dengan pemilik mobil.

Sementara bagi para calon pembeli yang ingin membeli mobil secara kredit bisa dengan mudah menghitung angsuran, down payment (DP) dengan menggunakan fitur “Kalkulator pinjaman”. Sangat berarti bagi para pengguna aplikasi yang ingin membeli mobil dengan cara kredit agar sesuai dengan duit bulanan.

Ada satu fitur lagi yang sangat membantu bagi para pengguna aplikasi mobil123, yang berprofesi sebagai perantara jual beli mobil atau ingin mencari-cari mobil namun lebih dari 3 unit. Yakni fitur “Bookmarking” yang menyimpan daftar mobil yang sedang pengguna liat dalam sebuah folder khusus. Nantinya pengguna bisa mengecek kembali dengan semudah memencet tombol bintang. Mobil123.com bisa diunduh secara gratis via Google Play

Auto2000

Prioritas utama AUTO2000 bukan hanya kepuasan layanan pelanggan setibanya di outlet, tapi juga kemudahan mendapatkan berbagai informasi persis seperti ketika Anda datang ke outlet. Aplikasi AUTO2000 akan menyajikan segala informasi yang Anda butuhkan secara lengkap.

Terdapat beberapa inovasi program yang dipersembahkan oleh Auto2000, di antaranya pembaruan Auto2000 Mobile serta Auto2000 Website dan aplikasi mobile yang dipersembahkan khusus untuk pelanggan Auto2000, yaitu Auto2000 Fun.

Ya, AUTO2000 Mobile hadir kembali dengan penyempurnaan fitur serta tampilan baru. Konsep “AUTO2000 One Touch Services” yang diusung membuat pengguna sangat mudah mendapatkan berbagai informasi layaknya berada langsung di outlet.

Aplikasi yang sudah ada sejak 2011 ini pun diperbarui dengan fitur-fitur yang mempermudah penggunanya berinteraksi dengan Auto2000. Di antaranya adalah Price List yang disesuaikan dengan wilayah, Booking Test Drive serta THS, Tips & Trick dalam merawat kendaraan Toyota, dan masih banyak lagi. Sebagai tambahan, aplikasi ini dapat diakses oleh pengguna gadget berbasis Android dan iOS.

Penguna aplikasi ini juga dengan mudahnya bisa melihat seluruh model Toyota yang dijual di outlet AUTO2000. Pencarian pun bisa dilakukan dengan mudah dan cepat, karena bagian ini telah dibagi dalam beberapa bagian, seperti detail harga kendaraan (based on location), spesifikasi yang dibagi berdasarkan tipe kendaraan, deskripsi soal keunggulan dan aksesoris kendaraan.

Sebelum datang langsung ke outlet dan melihat langsung seluruh body kendaraan, kini Anda bisa merasakan pengalaman virtual melalui fitur foto “three sixty degree” atau 360 derajat yang menampilkan eksterior kendaraan Toyota secara menyeluruh. Jadi, Anda tak perlu berjalan mengelilingi sisi kendaraan hanya untuk melihat body keseluruhan.

Sementara itu situs resmi Auto2000 mengusung perubahan dengan konsep semi parallax. Di sini kini terdapat fitur semua informasi penting di satu halaman, find me a car, dan daftar harga mobil sesuai lokasi pelanggan.

Inovasi terakhir adalah Auto2000 Fun, yakni program yang sengaja dirancang khusus oleh Auto2000 untuk memperkuat engagement dan memberikan fun experience dengan pelanggannya.

Rajamobil.com

Rajamobil.com merupakan media onlone milik perusahaan PT Raja Mobil Media yang berdiri di Jakarta. Selain sajian online, perusahaan juga kerap menyelenggarakan kegiatan offline seperti pameran otomotif, serta berbagai aktivitas terkait industri mobil.

Saat mengakses Rajamobil.com app, pengalaman yang didapat sama saja seperti membuka link via mobile browser. Hal yang berkesan hanya embed coding saja. Halaman utama aplikasi dipenuhi oleh berita-berita seputar otomotif dan hanya bagian kecil untuk kolom pencarian. Pilihan pencarian kendaraan berdasarkan kondisi (bekas atau baru), lokasi, merek, dan model.

Rajamobil.com memiliki banyak fitur menarik yang tentu saja berkaitan dengan bisnis mobil, salah satunya perhitungan simulasi kredit dan asuransi. Selain forum jual beli, semua yang tersaji di portal ini dapat menambah pengetahuan terkait otomotif, khususnya bagi pecinta mobil, konsumen, pebisnis, dan industri otomotif di Indonesia maupun dunia.

Otosia.com

Dengan semakin maraknya bisnis jual-beli mobil bekas baik secara konvensional atau melalui dunia maya, semakin banyak pula situs-situs di internet yang menyediakan fasilitas jual-beli mobil bekas. Salah satu situs yang populer bagi netizen untuk menjual ataupun mencari mobil bekas idamannya adalah kapanlagi.com.

Kapanlagi.com merupakan salah satu situs media online terbesar dan populer di Indonesia. Selain dikenal menyajikan berita dan artikel-artikel menarik mengenai dunia hiburan, kapanlagi.com juga memiliki situs jual-beli online yang membahas bidang otomotif yang disediakan di situs otosia.com.

Otosia.com menyajikan berita terbaru dan artikel menarik tetang dunia otomotif. Selain itu, otosia.com juga menghadirkan info harga mobil baru maupun bekas serta fitur jual beli online, sehingga Anda bisa memasang iklan mobil untuk dijual ataupun mencari mobil bekas.

Kelebihan situs Otosia dari KapanLagi Network ini yaitu kemudahan dalam mencari info tentang mobil baru maupun bekas serta jual beli online dalam satu situs. Salah satu kemudahan jika Anda mencari daftar harga mobi bekas di otosia, Anda dapat mengurutkan iklan mobil berdasarkan iklan terbaru, harga, KM dan tahun mobil. Selain itu juga bisa memilih daerah iklan serta merk mobil yang diinginkan.

Untuk bursa mobil bekas dan baru, Anda bisa memilih secara domisili. Mulai dari Jakarta, Bandung, Denpasar, Depok, Malang, Samarinda, Hingga Manado.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih anda berkomentar yang baik